Training of Management Trainer (TMT)


Training of Management Trainer (TMT)
Badan Pengelola Latihan (BPL)
Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)
Cabang Pontianak

Training Mangement Training (TMT) merupakan pelatihan lanjutan dari Training of Trainer (TOT) yang bertujuan untuk memberikan kemampuan pengelolaan latihan yang terarah dan sistematis berdasarkan tujuan training. Kemampuan yang diharapkan menjadi out put dari jenis training ini adalah menyangkut pada kemampuan managerial dalam membangun konsep, mengelola, dan mengevaluasi setiap jenis pen-trainingan. Itu sebabnya, setiap instruktur yang hendak memimpin sebuah training diwajibkan telebih dahulu mengikuti jenis training ini, dengan alasan bahwa : 

a) system training yang terpusat pada seorang pemimpin training (MOT) menunjukan bahwa ia harus memiliki kemampuan lebih ketimbang dari yang lainnya. 
b) Selain menguasai materi training, seorang pimpinan training (MOT) pun dituntut untuk dapat  menguasai berbagai skill yang secara praktis sangat dibutuhkan selama masa pen-trainingan, mulai dari perencanaan hingga pada proses evaluasi training. 
c) carut-marutnya sebuah training seringkali bersumber pada pada kesiapan seorang Master of Training di dalam merencanakan dan mengelola sebuah training, sehingga training terkesan berjalan apa adanya. 

Bahkan dalam kenyatannya, terlihat MOT tidak memiliki wewenang untuk menyusun design training, yang artinya MOT mengelola dari apa yang sebenarnya tidak diketahuinya. Itu sebabnya, dibutuhkan jenis training ini agar pen-trainingan pada dasarnya memang merupakan proses yang terencana dan out put-nya menjadi terukur sesuai dengan tujuan.

Tujuan
Tujuan dilaksanakan Training Management Training (TMT) ini adalah :
” Terbinanya instruktur HMI yang memiliki kemampuan merancang, mengelola, dan mengevaluasi sebuah proses pen-trainingan”

Target
Target yang diharapkan pasca Training Management Training (TMT) ini adalah :
1. Peserta dapat membuat modul training
2. Peserta dapat mengelola training secara profesional
3. Peserta dapat meng-evaluasi proses pen-trainingan.

Peserta
Peserta adalah instruktur yang telah lulus mengikuti TOT/SC, dan telah dinyatakan sebagai peserta oleh panitia.
Kriteria yang harus dipenuhi adalah :
a. Instruktur yang telah lulus TOT/SC
b. Telah dinyatakan lulus mengikuti LK II
c. Telah menyelesaikan aktivitas yang tercantum dalam Buku Kontrol Instruktur, dan
buku control Kader pasca LK II
d. Menguasai 2 materi wajib LK I
e. Pernah menjadi rekam proses sebanyak 3 kali
f. Pernah mengisi materi sebanyak 5 kali

NO
MATERI
DURASI MINIMAL
Keterangan
1
Orientasi Training
3 Jam (180 menit)

2
Analisa Kebutuhan
3 Jam (180 menit)

3
Sistem Perencanaan dan Evaluasi Training
3 Jam (180 menit)

4
Tehnik Penilaian Peserta
3 Jam (180 menit)

5
Simulasi 1
3 Jam (180 menit)

6
Simulasi 2
3 Jam (180 menit)

7
Simulasi 3
3 Jam (180 menit)



Tempat Kegiatan
Hari, Tanggal  : Coming Soon
Waktu              : 19.47 WIB - Selesai
Tempat            : Graha HMI Cabang Pontianak

Mekanisme Pelaksanaan
  •      Seleksi Screening
  •      Mengikuti semua materi
  •      Uji modul dan Simulasi (3x)

Register : COMINGSOON


Label:

Posting Komentar

[blogger]

BPL HMI Cabang Pontianak

{facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google-plus#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget