Profil Kepengurusan BPL HmI Cabang Pontianak 2019
BPL HmI Cabang Pontianak merupakan badan Khusus HmI Cabang Pontianak periode ke 4.
Kita adalah bagian dari kesempurnaan penciptaan tuhan,dan Manusia memiliki segala-galanya, di banding kan mahkluk hidup yang lain di bumi.
Pribadi pendiam serta berkarakter dingin akan selalu nampak ditemukan oleh kawan-kawan yang pernah bertemu dengan ku. Kenalkan saya safiudin seorang mahasiswa dari universitas Tanjungpura angkatan 2015, dengan taqdir tuhan di jodohkan ada di HMI.
Tiap kisah memiliki keunikan tersendiri,Sama halnya yang ku alami ketika ber HMI, ketika masuk ospek bersama pengenalan kampus kami sebut PAMB (Percepatan Adaptasi Mahasiswa Baru) kampus kami memiliki jargon yakni kuliah Ok organisasi yes.
Dari situlah di mulai langkah ku untuk mencari organisasi baik internal maupun eksternal kampus.
Di awali Waktu itu masih semester ganjil masih polos saya mengikuti jenjang training Latihan Kader I (LK-I) tahun 2015 di komisariat tarbiyah, setelah itu sempat masuk di jajaran pengurus komisariat sebagai anggota P3A, dua tahun kemudian melanjutkan jenjang training latihan kader II (LK-2) di cabang Pontianak serta 4 bulan kemudian ikut Senior Course (SC) tahun 2017, serta latihan kader III (LK-3) badko Kalbar serta pelatihan non formal pelatihan dasar jurnalistik (PLASTIK) tahun 2019 di Pontianak. By : Safiudin
Ada kalanya sejenak bercinta dengan alam, untuk mengenal diri, untuk memahami arti dari kasih dan sayang itulah seorang Muhammad Dhanas Amarizar. Sebagai Kabid Hubungan Antar Lembaga (HAL) di BPL HmI Cabang Pontianak periode 2018-2019, merupakan petualang yang pemberani. Ia adalah petualang yang mengikuti panggilan pertualangan. Instruktur satu ini memiliki minat besar pada dunia, manusia, alam dan planet kita yang indah. Ia tidak pernah berhenti mendengar panggilan yang mendorongnya untuk menjalani pertualangan lain, dan tidak pernah takut melihat ke belakang karena itulah yang membuat dia merasa bebas.
Karirnya ber HmI diawali dengan menempuh kuliah di jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak. Berkiprah di HmI dengan mengikuti Latihan formal, Latihan Kader (LK) 1 HmI Komisariat Tarbiyah Cabang Pontianak 16 - 19 Oktober 2015. Adapun pelatihan formal dan informal HmI yang diikuti antara lain Diklatsus LTMI HmI Cabang Pontianak 2016, Plastik(Pelatihan Jurnalistik) LAPMI HmI Cabang Pontianak 2017, Latihan Kader (LK) 2 HmI Cabang Pontianak 2017 dan Senior Course (SC) HmI Cabang Pontianak 2018.
Muhammad Dhanas Amarizar dibesarkan oleh HmI Komisariat Syariah Cabang Pontianak. Dia pernah masuk dalam kepengurusan HmI Komisariat Syariah dengan amanah sebagai Staf. PTKP Komisariat yang dipimpin oleh Kabid nya Darsono, senior angkatan 2014. Atas lika liku proses nya dengan berbagai dinamika yang ada dia selalu berusaha untuk berbuat kebaikan. Atas usaha dari proses nya memilih untuk ikhtiar dalam membantu perjuangan perkaderan HmI. Dia pernah bersama tim(Randi Sudarmono Ekonomi Untan, Feri, UMP) membangun LEMI. Namun pada puncak pembentukan dia memilih untuk bergabung shalat bersama di BPL HmI Cabang Pontianak, puasa dari keinginan pribadi dan melakukan zakat atas apa yang dimiliki. Adapun upaya yang dia lakukan seperti pesan nya di setiap latihan, niatkan perjuangan untuk menuju baitullah, lillahi ta ala.
Posting Komentar